in

Kemenpora ajak swasta kolaborasi bina dan lahirkan pengusaha muda

Jakarta (KABARINDONG) – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengajak pihak swasta untuk berkolaborasi dalam membina dan melahirkan pengusaha-pengusaha dari kalangan muda di Indonesia.

“Besar harapan kami (bagi pihak swasta) untuk bisa bekerja sama dengan Kemenpora ke depannya, untuk membina dan melahirkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan entrepreneur muda di Indonesia,” kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dalam acara temu media di Jakarta, Kamis.

Menurut Dito, hal tersebut sejalan dengan perintah khusus Presiden Joko Widodo agar Kemenpora tidak hanya fokus pada bidang olahraga, tapi juga melakukan berbagai upaya untuk mengembangkan potensi dari para pemuda Indonesia.

Ia pun berharap Kemenpora bersama pihak swasta, yaitu Tjufoo yang merupakan perusahaan rintisan brand aggregator, dapat mulai menindaklanjuti secara konkrit langkah-langkah pengembangan UMKM mulai pekan depan.

Ke depan, Dito mengatakan Kemenpora akan menyediakan wadah bagi anak muda yang memiliki cita-cita untuk mengembangkan usaha namun terkendala masalah akses.

“Karena kadang kan kalau kita ingin membangun suatu brand atau produk, itu kadang pusing karena harus ke BPOM, harus ke Kementerian Perindustrian, harus ke Kementerian Perdagangan, bea cukai, dan sebagainya. Jadi, nanti kita akan sediakan layanan satu pintu untuk asistensi di situ. Itu yang kami tawarkan untuk kita bisa berkolaborasi,” ujar Dito.

Dengan langkah tersebut, Dito berharap dapat menjadi upaya dalam memajukan indeks pembangunan pemuda Indonesia di tahun depan.

Selain itu, Dito mengatakan ia juga berharap brand-brand lokal yang sudah ada saat ini dapat dibantu pengembangannya agar kelak bisa naik kelas bahkan eksis di kancah internasional.

Brand lokal ini tentu harus dikuatkan dan saya ingin nanti bisa membantu juga agar brand-brand ini bisa go international. Tapi sebetulnya sebelum go international, market kita di nasional saja kan sudah banyak, ada 270 juta penduduk jadi harus dimanfaatkan juga,” kata Dito.

Baca juga: Menpora: Balapan F1 H20 Toba dongkrak pariwisata dan UMKM

Baca juga: Kisah santri sukses terapkan digitaliasi naikan kelas usaha keluarga

Baca juga: Peruri boyong mitra UMKM ikut pameran di Singapura

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Ida Nurcahyani
COPYRIGHT © KABARINDONG 2023

What do you think?

Written by Almira Yuliarti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Berbuka dengan Ninniku Ramen, menu wajib coba bagi si pencinta bawang

Realme Narzo N55 akan hadir dengan isi daya cepat dan warna baru