in

Daftar 10 Lagu K-Pop Terpopuler pada Bulan Mei 2024

Daftar 10 judul lagu K-Pop terpopuler pada bulan Mei 2024 yang dilansir oleh KBS World Indonesia dapat didengarkan melalui platform-platform streaming.

Industri musik K-Pop selalu berubah seiring berjalannya waktu dengan rilisnya lagu-lagu terbaru yang siap dinikmati para penggemar. Musik K-Pop sangat populer di seluruh penjuru dunia, terutama bagi masyarakat Indonesia.

K-Pop merupakan industri hiburan yang dibuat oleh Korea Selatan dengan menampilkan berbagai genre lagu dari banyak idol ternama. Berbagai idol K-Pop sangat terkenal di dunia karena prestasinya dalam menciptakan musik yang enak didengarkan.

Sebagai penggemar musik K-Pop, ada baiknya untuk mengetahui daftar lagu terpopuler saat ini. Berikut adalah 10 lagu K-Pop paling populer pada bulan Mei 2024 yang dapat didengarkan secara online.

Di urutan pertama terdapat lagu berjudul “a travel to the sky” karya dari Lee Chan-won. Lagu ini berhasil menduduki peringkat pertama pada minggu kedua bulan Mei 2024.

Selanjutnya terdapat “Magnetic” yang dinyanyikan oleh ILLIT. Di urutan ketiga terdapat “FREAK” dari YUQI ((G)I-DLE) yang mana namanya sedang melejit pada industri K-Pop tahun ini.

“Little Light” karya DOYOUNG berhasil menduduki peringkat keempat lagu terpopuler Mei 2024. Kemudian diikuti oleh “Fate”, lagu karya group (G)I-DLE yang telah menyumbangkan dua karya terpopuler saat ini.

Lalu di urutan keenam terdapat lagu ciptaan TWS berjudul “plot twist”. Sedangkan di urutan ketujuh terdapat lagu “Impossible” yang diciptakan oleh idol terkemuka bernama RIIZE.

Peringkat kedelapan terdapat musik berjudul “Earth, Wind & Fire” karya dari BOYNEXTDOOR. Lanjut lagu “Bam Yang Gang” menempati posisi ke-9 dalam peringkat lagu terpopuler K-Pop bulan Mei 2024.

Terakhir di urutan 10 besar terdapat “T.B.H” karya QWER yang merupakan lagu baru minggu kedua Mei 2024. Beberapa judul lagu tersebut berhasil memperoleh 10 peringkat teratas dalam tangga lagu K-Pop terpopuler bulan Mei.

Para penggemar K-Pop dapat menikmati karya musik dari para idol dengan menggunakan platform streaming online. Dalam daftar musik K-Pop terpopuler dipengaruhi oleh jumlah pendengar streaming hingga kepopuleran karya tersebut. 

 

What do you think?

Written by Luthfi Prakasa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

realme GT 6 meluncur di Indonesia pada 20 Juni

Rayakan hari jadi ke 10, Wingstop luncurkan rasa baru “Go-Ma-Mi”