Oppo Find N dilelang Rp118 juta untuk pendidikan

Eka Yuniar

0 Comment

Link

Jakarta (KABARINDONG) – Merek ponsel Oppo melelang satu unit smartphone flagship lipat pertamanya, Oppo Find N, senilai Rp100 juta dengan tambahan donasi Rp18 juta yang akan diserahkan ke Yayasan Happy Hearts untuk membantu pendidikan di Indonesia.

Chief Creative Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen, mengatakan pihaknya berkomitmen untuk mendukung program pendidikan, terutama di daerah tertinggal atau terdampak bencana alam di Indonesia.

Pembangunan fasilitas dan lingkungan belajar yang baik, lanjutnya, diharapkan mampu memotivasi para siswa untuk pergi ke sekolah.

“Kami menyakini bahwa semua anak berhak untuk mendapatkan akses pendidikan yang lebih baik dalam kondisi apapun, dengan demikian anak-anak Indonesia akan mampu menjadi sosok yang inovatif serta dapat berkontribusi untuk negeri,” katanya melalui keterangan resmi, dikutip Rabu.

Baca juga: Deretan produk unggulan Oppo hadir di Inno Day Indonesia

Sebagai informasi, saat ini Oppo Find N hanya dipasarkan di China. Namun untuk tujuan lelang, Oppo menghadirkan satu unit ponsel itu secara eksklusif di Indonesia. Lelang tersebut telah berlangsung pada Jumat (21/1).

Patrick mengatakan program lelang dan donasi serupa telah dilakukan oleh Oppo sebelumnya. Melalui lelang Oppo Find X2 Series, pihaknya telah berhasil melakukan pembangunan beberapa sekolah PAUD di Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Kami gembira dapat membantu menerima dan menyalurkan dukungan dari OPPO Indonesia terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia,” kata Chief Executive Officer Yayasan Happy Hearts Indonesia, Sylvia Beiwinkler.

Setelah sebelumnya membantu sekolah di NTT, Sylvia mengatakan dukungan kali ini bisa membangun lebih banyak sekolah sehingga membuka peluang bagi anak-anak Indonesia untuk bisa mendapatkan akses pendidikan yang lebih baik.

Oppo Find N sendiri merupakan smartphone flagship lipat yang dihadirkan Oppo yang memiliki sejumlah keunggulan, salah satunya desain lengkung 3D di kedua tepi luar perangkat yang membuatnya lebih nyaman digenggam dan terlihat ramping.

Ponsel lipat ini hadir ditenagai dengan Qualcomm® Snapdragon™ 888 Mobile Platform, memiliki RAM LPDDR5 hingga 12 GB dan penyimpanan UFS 3.1 512 GB, daya baterai 4.500 mAh, hingga SUPERVOOC Flash Charge 33W yang memungkinkan pengguna mengisi daya baterai dengan cepat.

Baca juga: Oppo Reno7 akan dirilis global 4 Februari 2022

Baca juga: Oppo siapkan fitur “Portrait” sebagai andalan di 2022

Baca juga: Oppo pamerkan ponsel lipat Find N di Indonesia, ini spesifikasinya

Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © KABARINDONG 2022

Tags:

Share:

Related Post

Leave a Comment