Bahaya Main Latto-Latto, Ganggu Ketenangan Hingga Sebabkan Kebutaan

webadmin

0 Comment

Link

Kabarindong.com – Permainan Latto-Latto tengah populer dimainkan anak-anak hingga orang tua saat ini. Pada dasarnya, latto-latto bukanlah permainan baru melainkan telah populer pada era 60 hingga 70-an di berbagai negara di dunia.

Dibalik keasikan permainan Latto-Latto, ternyata terdapat sejumlah bahaya mainan dua bola yang dikaitkan ini yang perlu diwaspadai.

Berikut ini bahaya main Latto-Latto dan dampak permainan tersebut.

Latto-Latto Pecah Mengenai Mata Anakย 

Baca Juga:
Momen Wakil Gubernur Musa Rajekshah Tunjukkan ‘Skill’ Main Latto-latto: Udah Bisa Imbangin Lord Arnol Belum Ini?

Pada Minggu (8/1), seorang anak berinisial AN pulang ke rumah setelah bermain Latto-Latto bersama teman-teman. Mata sang anak terlihat memerah.

Ayah korban pun mengatakan Latto-Latto yang dimainkan sang anak pecah. Kemudian, pecahan tersebut menancap ke mata.

Sebelumnya, AN dibawa ke Kimia Farma kemudian dirujuk ke RSUD Soedarso. Setelah beberapa waktu di rawat, ternyata AN harus dioperasi.

Insiden kedua dialami oleh seorang anak dalam video yang tersebar di media sosial warga Pajampangan, Kabupaten Sukabumi. Dalam foto itu, terlihat seorang anak yang berbaring dengan mata diperban.ย Sang anak pun mengalami kebutaan pada mata sebelah kanan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber,ย  sang anak duduk di kelas III SD. Anak tersebut pun kini sedang dalam pemeriksaan lebih lanjut oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga:
Jadi Tren Awal Tahun 2023, Pelajar di Bogor Dilarang Bawa Lato-lato ke Sekolah

Insiden Kecelakaan Permainan Latto-Latto Di Amerika

Share:

Related Post

Leave a Comment