Bingung Mau Ngapain di Rumah Aja? 10 Kegiatan Ini Dapat Dilakukan untuk Rayakan Malam Tahun Baru

webadmin

0 Comment

Link

Kabarindong.com – Pada perayaan malam tahun baru, biasanya orang-orang memiliki rencana untuk pergi berlibur ke suatu tempat. Namun, tidak sedikit juga masyarakat yang merayakan malam pergantian tahun di rumah saja.

Beberapa orang memilih untuk menikmati malam tahun baru berkumpul dengan keluarga dan teman-teman. Selain lebih irit biaya, merayakan malam tahun baru di rumah juga membuat hubungan di antara keluarga dan teman-teman menjadi lebih erat.

Saat merayakan tahun baru di rumah terdapat berbagai kegiatan atau acara yang dapat merayakan malam tahun baru. Lantas apa saja hal-hal yang dapat dilakukan saat merayakan malam tahun baru di rumah?

Melansir laman Fabhotels, beberapa hal yang dapat dilakukan untuk merayakan malam tahun baru di rumah di antaranya sebagai berikut.

Baca Juga:
Polisi Karawang Bakal Razia Ini Saat Malam Pergantian Tahun Baru 2023, Apa Itu?

1. Membuat papan memori

Membuat papan memori akan sangat dapat menjadi salah satu hal yang dilakukan saat merayakan malam tahun baru di rumah. Papan tersebut dapat berisikan segala memori yang telah terjadi selama satu tahun belakangan. Bisa juga disematkan berbagai foto serta keterangan.

Ilustrasi malam tahun baru - doa malam tahun baru (pexels)
Ilustrasi malam tahun baru – doa malam tahun baru (pexels)

2. Lakukan permainan bersama

Saat merayakan tahun baru bersama teman, melakukan permainan bersama menjadi hal yang menyenangkan. Seseorang dapat memainkan karambol, kartu Uno, poker, atau hal-hal lainnya sambil menunggu waktu.

3. Bakar-bakar atau barbeque

Baca Juga:
Lalu Lintas Kuta, Canggu Dan Tibubeneng Akan Direkayasa Saat Malam Tahun Baru

Bakar-bakar atau barbeque menjadi favorit bagi banyak orang. Kegiatan satu ini menjadi cara untuk menghabiskan waktu secara berkualitas. Untuk itu, dapat siapkan daging, sosis, kentang, dan lain-lain untuk merayakan malam pergantian tahun. Bakar-bakar bersama teman dan keluarga akan sangat menyenangkan nantinya.

4. Karaoke

Melakukan karaoke juga menjadi salah satu cara merayakan malam tahun baru di rumah. Menyanyikan lagu-lagu favorit bersama teman dan keluarga dapat menjadi hal yang menyenangkan. Bisa juga membuat skenario seperti sedang konser ataupun audisi dengan saling melemparkan komentar lucu.

ilustrasi pesta barbekyu. (Shutterstock)
ilustrasi pesta barbekyu. (Shutterstock)

5. Buat pesta

Mengadakan pesta di malam tahun baru juga bisa menjadi pilihan. Coba untuk dekor rumah dan undang teman-teman terdekat. Ini akan membuat malam perayaan tahun baru menjadi menyenangkan.

6. Buat properti foto yang unik

Meski sudah berada di ujung tahun, mengabadikan kenangan adalah hal yang harus. Seseorang dapat membuat berbagai foto dengan properti yang unik. Hal tersebut akan membuat foto menjadi lebih lucu dan menyenangkan.

7. Maraton film atau serial

Pada perayaan malam tahun baru, bisa juga diisi dengan maraton film atau serial. Menonton film atau serial akan menyenangkan. Apalagi, jika terdapat berbagai camilan untuk disantap saat menonton. Bisa juga buat suasana seperti sedang berada di bioskop.

Ilustrasi nonton film di rumah. (Elements Envato)
Ilustrasi nonton film di rumah. (Elements Envato)

8. Buat hadiah hitung mundur

Cara lain untuk menghabiskan malam tahun baru yakni dengan membuat berbagai hadiah hitung mundur. Artinya, setiap jam ada hadiah yang dibuka. Hadiah-hadiah tersebut bisa berupa permen, atau hal-hal lainnya.

9. Buat peta perburuan bersama anak

Bagi para orang tua yang ingin menghabiskan malam tahun baru di rumah bersama anak, bisa membuat peta perburuan harta karun. Nantinya, siapkan berbagai hadiah menarik ketika anak berhasil menemukan petunjuk. Hal ini akan sangat menyenangkan bagi anak serta menjadi waktu berkualitas di antara keduanya.

10. Buat resolusi untuk tahun berikutnya

Saat malam tahun baru, seseorang dapat menuliskan harapan atau resolusi yang diinginkan. Bisa juga dengan merekam harapan tersebut dan yakin kalau tahun berikutnya bisa tercapai.

Share:

Related Post

Leave a Comment