in

Gandeng PLN, XL Axiata Punya Teknologi yang Bikin Konsumsi Listrik di Menara BTS Lebih Efisien

loading…

XL Axiata akan menerapkan teknologi smart metering yang mempermudah memonitoring pemakaian dan meningkatkan efisiensi konsumsi listrik di seluruh menara BTS XL Axiata. Foto: XL Axiata

JAKARTA – PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) dan PT PLN (Persero) berkolaborasi untuk mengintegrasikan layanan produk lewat teknologi automisasi.

XL Axiata akan menerapkan smart metering dengan menggunakan Advance Metering Infrastructure (AMI), Automatic Meter Reading (AMR) yang akan mempermudah memonitoring pemakaian dan meningkatkan efisiensi konsumsi listrik di seluruh menara BTS XL Axiata.

“Selain itu, XL Axiata akan memberikan dukungan terkait potensi kerja sama dalam kemitraan produk voucher PLN yang akan diintegrasikan ke dalam ekosistem touchpoints milik XL Axiata dan potensi kerja sama solusi business-to-business,” tegas Direktur & Chief Enterprise and Corporate Affairs Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya, dalam Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) di Jakarta, Jumat (29/9).

Sementara itu, Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti menyebut bahwa PLN akan memberikan dukungan untuk infrastruktur jaringan XL Axiata melalui penyediaan tenaga listrik atau PLNisasi untuk menara BTS XL Axiata.

“Selain itu juga peningkatan akurasi konsumsi listrik dengan penyediaan Advance Metering Infrastructure (AMI), serta Automatic Meter Reading (AMR). Semua itu akan dapat mempermudah XL Axiata memonitoring pemakaian kWh di seluruh menara BTS XL Axiata,” ungkap Edi.

Berdasarkan data, sebanyak 98% menara BTS XL Axiata sudah terkoneksi dengan jaringan infrasruktur PLN.

Saat ini XL Axiata sedang berupaya melakukan transformasi bertahap menggunakan layanan prabayar meter dan melakukan update meter menggunakan AMI dan AMR untuk layanan pascabayar meter yang hingga saat ini masih digunakan XL Axiata.

Ke depan, XL Axiata berupaya turut berkontribusi akselesari digitalisasi dan automisasi di PLN dengan melakukan migrasi layanan prabayar untuk sekitar 40% layanan pascabayar yang ada saat ini.

Hingga saat ini, jaringan 4G XL Axiata telah melayani 58 juta pelanggan dengan jangkauan layanan di lebih dari 61 ribu desa/kelurahan, 5.700 kecamatan, dan 469 kabupaten di 38 provinsiIndonesia.

(dan)

What do you think?

Written by Oskar Siregar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

5 Rekomendasi Game Horror Multiplayer yang Seru Dimainkan Bersama Teman

Cara Repost Story Instagram Full Screen Agar Tampilan Lebih Bagus dan Menarik