in

Konser Dewa 19 Digelar Malam Ini, Ahmad Dhani Akan Duet dengan Elvy Sukaesih Bawakan Lagu Dangdut?

Kabarindong.com – Konser Dewa 19 bertajuk Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (4/2/2023) telah dibuka lewat penampilan Mulan Jameela. Sementara para personel Dewa 19 baru dijadwalkan naik panggung pada pukul 19.00 WIB.

Lewat Instagram, Ari Lasso, mantan vokalis Dewa 19 yang terlibat di konser tersebut sempat unggah momen sound check di JIS. Di dalam video terlihat Ahmad Dhani pentolan Dewa 19 tengah menyanyikan lagu dangdut berjudul Bimbang yang dipopulerkan Ratu Dangdut Elvy Sukaesih.

Ahmad Dhani terlihat begitu menjiwa lagu tersebut. Dia pun diledek oleh Ari Lasso lewat caption yang ditulis.

“Sepertinya lagu ini yang paling dijiwai oleh @ahmaddhaniofficial di antara puluhan lagu yang akan kita persembahkan besok… sampe ketmu besok malam ‘PESTA RAKYAT ‘ Baladewa/wi Indonesia !! God speed #arilasso #alass2023 #alassadp #najwashihab,” tulis Ari Lasso, Jumat (4/2/2023).

Baca Juga:
Konser Dewa Nanti Malam di JIS Akan Ada 4 Vokalis, Ari Lasso, Once, Virzha dan Ello

Di caption, Ari Lasso juga memention akun Instagram Najwa Shihab. Ya, di momen tersebut Najwa juga terlihat hadir di panggung menyaksikan aksi Ahmad Dhani.

“Gimana pendapatnya? Stres ya, ” kata Ari Lasso pada Najwa Shihab sambil tertawa.

Dari caption yang ditulis Ari, bisa dipastikan lagu tersebut akan dibawakan Ahmad Dhani di atas panggung. Hanya saja, apakah dia akan berduet dengan penyanyi aslinya atau tidak, belum diketahui secara pasti.

Diamankan ribuan personel polisi

Sementara, pada konser nanti polisi menerjunkan personel gabungan. Dari Polri saja ada 2.174 personel yang disiapkan untuk mengamankan konser Dewa 19.

Baca Juga:
Mau Nonton Konser Dewa 19 Malam Ini? Pahami Aturan yang Berlaku

“Kemudian 100 TNI, 100 Dishub, 100 Satpol PP, 471 security dan 473 kru,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi awak media.

Pos pengamanan di konser Dewa 19 ada di pintu masuk gedung utama 2. Akan ada cek badan sebelum masuk ke stadion tempat digelarnya acara.

“(Pintu masuk) ada 14 di pintu barat, 15 Selatan dan 9 di bagian timur,” ujar Trunoyudo.

Selain tim pengamanan, petugas medis juga ikut dipersiapkan. Tersedia 10 unit ambulans dengan 170 personel yang turun.


What do you think?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

ITZY gelar “checksound” sebelum tampil di konsernya nanti malam

Remaja hingga lansia bernostalgia dalam konser Dewa 19