in

3 Ide Masakan Ayam Kuah, Cocok untuk Musim Hujan!

IDE masakan ayam kuah dalam artikel ini bisa Anda coba di rumah. Ayam adalah bahan makanan ternyaman untuk diolah. Tak hanya itu, menu ayam juga disukai hampir sebagian besar orang di dunia.

Selain prose mengolahnya yang mudah, ada banyak ide masakan yang berasal dari ayam. Mulai dari yang digoreng hingga yang berkuah.

Kali ini, Okezone akan merangkum beberapa ide masakan ayam berkuah yang dihimpun dari berbagai sumber. Berikut ulasannya untuk Anda.

1. Resep Ayam Asam Pedas

Ide Masakan Ayam Kuah

(Ide Masakan Ayam Kuah, Foto: YouTube/tri pujis)

Bahan-bahan:

1 kg sayap ayam

1 buah jeruk nipis + ½ sdm garam untuk marinasi

1 ruas lengkuas

1 batang serai

3 lembar daun salam

2 sdt gula

2/3 sdt garam

2/3 sdt kaldu bubuk

1 liter air

200 ml air asam jawa

Bumbu halus:

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

5 kemiri

1 sdt kunyit bubuk

1 sdt ketumbar bubuk

Cara membuat:

1. Campurkan ayam dengan perasan 1 buah jeruk nipis dan 1/2 sendok garam. Ratakan dengan tangan.

2. Marinasi selama 30 menit. Kemudian goreng ayam ke dalam minyak panas.

3. Jangan lupa di bolak balik agar matang merata.

4. Jika sudah setengah matang, angkat dan tiriskan.

5. Haluskan bawang merah, bawnag putih, kemiri, kunyit bubuk, ketumbar bubuk, dan campur air secukupnya.

6. Masukkan bahan yang sudah dihaluska ke dalam minyak panas, kemudian tambahkan daun salam, lengkuas, sereh.

7. Tumis hingga matang kemudian tambahkan 1 liter air.

8. Masukkan asam jawa, kemudian masukkan juga sayap yang sudah setengah matang tadi.

9. Masukan gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya. Kemudian aduk hingga merata.

10. Selanjutnya tunggu hingga mendidih dan bumbu meresap.

11. Jangan lupa masukan cabe rawit merah atau hijau, atau sesuai selera.

12. Jangan lupa koreksi rasa. Jika sudah pas, tunggu sebentar hingga meresap sempurna. Kemudian sajikan!

2. Garang Asem Ayam

Ide Masakan Ayam Kuah

(Ide Masakan Ayam Kuah, Foto: YouTube/Keluarga Mira)

Bahan :

– ayam kampung 1 ekor (1 kg) potong sesuai selera dan cuci bersih

bumbu diiris:

– bawang putih 4 siung

– bawang merah 5 siung

– cabe merah 4 buah

– cabe ijo 3 buah

– tomat merah 1 buah ukuran sedang

– tomat ijo 2 buah ukuran kecil

rempah:

– lengkuas 1 ruas diiris tipis

– daun salam 4 lembar

– daun jeruk 2 lembar

– serai 3 batang (ukuran kecil)

– cabe rawit merah 8 buah (utuh)

– jeruk nipis 1 buah ( untuk marinasi ayam)

bumbu perasa :

– gula

– garam

– kaldu bubuk

lain lain :

– air 2 liter

– daun pisang

Cara membuat :

1. Marinasi ayam dengan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit (bila tidak suka terlalu asam, sebelum dimasak ayam dicuci dulu)

2. Siapkan mangkuk/baskom yang telah dialasi daun pisang

3. Masukan ayam dan semua bumbu kedalam magkok/baskom,

4. Lalu tambahkan bumbu perasa (gula, garam dan kaldu bubuk. Koreksi rasa setelah nanti ayam dimasak)

5. Tambahkan air, lalu tutup dengan daun pisang

6. Siapkan panci yang telah dipanaskan untuk mengukus ayam

7. Masak hingga ayam matang, kurang lebih 45-60 menit

8. Setelah semua bahan matang, matikan api

9. Siap untuk disajikan!

Baca Juga: Saatnya Anak Muda Bangkit Bersama untuk Indonesia bersama Astra


Follow Berita Okezone di Google News

3. Resep Sop Ayam Kampung

(Ide Masakan Ayam Kuah, Foto: YouTube/

Indonesian Simple)

Ide Masakan Ayam Kuah

(Ide Masakan Ayam Kuah, Foto: YouTube/Indonesian Simple)

Bahan 1

• 3 sendok makan minyak (untuk menumis)

• 7 cm jahe (memarkan)

• 4 siung bawang putih (chop)

Bahan 2

• 1 ekor ayam kampung (potong-potong)

• 2 sendok makan kecap asin

Bahan 3

• 1,5 liter air

• 1 batang daun bawang (bagian putih saja)

• 2 sendok teh garam

• 1 sendok teh gula pasir

• 1 sendok teh Ladaku

• 1 sendok makan minyak wijen

Cara membuat 

1. Baluri ayam dengan kecap asin, sisihkan.

2. Tumis bawang putih dan jahe sampai kecoklatan.

3. Masukkan ayam, masak sampai ayam berubah warna.

4. Tambahkan air dan daun bawang, masak sampai mendidih.

5. Masukkan garam, gula, Ladaku dan minyak wijen.

6. Kecilkan api, lanjutkan memasak selama 1 jam.

7. Sajikan.

What do you think?

Written by Uli Hasanah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

5 Warna Keberuntungan Tahun Kelinci Air 2023, Energinya Membawa Kemakmuran

Jokowi dan Pak Bas Kembaran Baju Diskonan, Dibilang Kayak Anak Boyband