in

8 Resep Roti Bebas Gluten dari Sagu, Lengkap Resep dan Cara Membuatnya

JAKARTARoti adalah hidangan mudah untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat yang cocok untuk dikonsumsi kapan saja dan bisa dinikmati oleh berbagai usia.

Akan tetapi, tidak semua orang dapat menikmati roti. Bagi mereka yang menderita penyakit celiac atau sensitif terhadap gluten, mereka wajib mengonsumsi makanan bebas gluten agar terhindar dari risiko penyakit.

Makanan bebas gluten kini makin diminati banyak orang seiring kebiasaan hidup sehat yang makin disadari. Gluten adalah salah satu jenis protein yang biasanya terkandung dalam gandum hasil persilangan, gandum biasa, dan jelai.

BACA JUGA: Intip Resep Simple Nasi Goreng Seafood ala Ade Koerniawan!​

Sehingga, makanan bebas gluten adalah makanan yang tidak mengandung protein tersebut, atau mengandung dalam jumlah yang sangat sedikit. Selain lebih sehat, ternyata banyak orang yang sensitif terhadap gluten dan memilih makanan bebas gluten alias tidak mengandung protein gluten.

Salah satu tepung bebas gluten adalah tepung sagu yang terbuat dari sari pati batang pohon sagu. Tepung sagu melewati proses pengeringan dari endapan bagian tengah pohon sagu yang sebelummya telah dihaluskan dan dicampur air. Selain bebas gluten, pati sagu alami memiliki beberapa fungsi kesehatan lainnya seperti, memiliki indeks glikemik rendah dan bersifat prebiotik.

Tertarik untuk membuat roti bebas gluten sendiri dari tepung sagu? Simak delapan resep roti dari sagu yang bisa menginspirasi Anda memeriahkan meja makan, dikutip dari keterangan resmi ANJ, Kamis.

BACA JUGA: Resep Roti Goreng Udang Mayo, Cocok Disantap saat Musim Hujan 

Sago Milk Bread

Bahan-bahan A:

Tepung Sapapua 140 gr

Tepung Tapioka 20 gr

Tepung Beras 20 gr

Tepung Sorgum 20 gr

Susu Bubuk 20 gr

Garam 6 gr / 1 sdt

Guar Gum 4 gram

Baking soda 2 gram

Asam sitrat 2 gram

Bread Improver 1,5 gram

Bahan-bahan B:

Telur 3 butir

Margarin / Bakers mix 60 gr

Vanilla 5 gr / 1 sdt

Bahan-bahan C

Air 100 gr

Gula 50 gr

Ragi 4 gr / 1 sdt

Langkah-langkah pembuatan:

Campurkan dan ayak bahan kering (bahan A) sampai merata. Sisihkan.

Buat larutan ragi dengan mencampurkan ragi dengan gula dan air (bahan B), kemudian aduk dan sisihkan. Campur telur, vanila dan margarin (bahan C) memakai mixer sampai merata. Tuangkan bahan kering ke dalam adonan (bahan C) secara perlahan sambil diaduk sampai merata.

Tuangkan larutan ragi ke dalam adonan dan aduk perlahan hingga tercampur Aduk adonan dengan kecepatan sedang sampai tidak ada gumpalan.

Tuang adonan ke dalam loyang roti, kemudian tutup menggunakan plastic wrap atau proofing dengan proofer pada suhu 27 C selama 60 menit. Panggang adonan di dalam oven dengan suhu 130°C selama 30 menit.

Dinginkan roti sebelum dikeluarkan dari loyang.

Roti siap dihidangkan atau diolah menjadi olahan lainnya.

Sago Garlic Bread

Bahan-bahan:

Sapapua Sago Milk Bread 10 ptg

Margarin 50 gr

Bawang putih 3 gr

Madu (opsional) 20 gr

Seledri 1 batang / secukupnya

Langkah-langkah pembuatan:

Potong roti sagu dengan ketebalan 1-2 cm. Cacah halus bawang putih dan seledri, lalu campurkan dengan margarin dan madu. Aduk rata.

Oleskan pada kedua sisi roti sagu, ratakan. Panggang menggunakan oven pada suhu 150 C selama 10 menit, atau panggang di atas pan hingga berwarna kecokelatan. Angkat dan sajikan.

​​​

Crouton Sagu

Bahan-bahan:

Sapapua Sago Milk Bread 6 ptg

Margarin 3 sdm

Bawang Putih Bubuk 1 sdm

Garam 1 sdt

Oregano kering 1 sdt

Langkah-langkah pembuatan:

Campurkan margarin, bawang putih bubuk, garam, dan oregano, kemudian aduk.

Potong Sago milk bread membentuk dadu, Tuang campuran margarin ke dalam potongan roti perlahan, lalu aduk hingga merata.

Siapkan loyang panggangan, alasi dengan kertas roti. Letakkan roti secara merata di atas loyang, lalu panggang dengan oven yang sudah dipanaskan selama 20 menit dengan suhu 120°C

Sago Banana Bread

Bahan-bahan:

Tepung Sagu Sapapua 150 gr

Tepung Beras 100 gr

Gula Pasir 120 gr

Baking Powder 3 gr

Vanilla Bubuk 1 gr

Garam 1 gr

Telur 3 butir

Butter 100 gr

Pisang 200 gr / 2,5 buah

Minyak 100 gr

Langkah-langkah pembuatan:

Kocok telur dan gula sampai mengembang menggunakan mixer dengan kecepatan sedang.

Masukkan pisang yang sudah dihaluskan sebelumnya ke dalam adonan, kemudian aduk kembali hingga rata dengan kecepatan rendah.

Masukkan bahan kering yang sudah diaduk rata sebelumnya ke dalam adonan dan aduk hingga rata. Masukkan butter ke dalam adonan, kemudian aduk adonan secara perlahan. Tambahkan minyak, kemudian aduk perlahan adonan menggunakan spatula. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dilapisi kertas roti.

Panggang di dalam oven dengan suhu 180°C selama 30 menit sampai mengembang. Lanjutkan panggang roti dengan suhu 100°C selama1 jam, hingga matang merata. Tusuk roti menggunakan tusuk gigi untuk memastikan kematangan. Roti pisang siap dihidangkan.

Sago Pumpernickel

Bahan-bahan:

Tepung Sagu Sapapua 140 gr

Telur 3 butir

​​​​​​​ Air 100 ml

Mix Butter 60 gr

Gula 50 gr

Tepung Sorgum 20 gr

Tepung Tapioka 20 gr

Tepung Beras 20 gr

Tepung Edamame 20 gr

Susu Bubuk 20 gr

Cokelat Bubuk 20 gr

Kacang Mete Cacah 7 gr

Chia 6 gr

Almond Cacah 6 gr

Jinten 6 gr

Garam 6 gr

Biji Bunga Matahari 5 gr

Biji Pumkin 5 gr

Guar Gum 4 gr

Yeast 4 gr

Baking ​​​​​​​Powder 2 gr

Citric Acid 2 gr

Rum Essence 2 gr

Cengkeh 1 gr

Langkah-langkah pembuatan:

Buat larutan ragi dengan mencampurkan ragi dengan gula dan air, kemudian aduk dan sisihkan. Campurkan semua bahan kering dan aduk hingga tercampur rata. Campurkan telur dan mix butter menggunakan hand mixer sampai merata.

Tuangkan bahan kering ke dalam adonan secara perlahan sambil diaduk sampai merata.

Tuangkan larutan ragi ke dalam adonan dan aduk perlahan hingga tercampur Aduk adonan dengan kecepatan sedang sampai tidak ada gumpalan.

Tuangkan adonan ke dalam loyang roti kemudian ratakan dan diamkan selama 30 menit. Panaskan oven hingga mencapai suhu 130°C. Panggang adonan di dalam oven dengan suhu 130°C selama 30 menit.

Dinginkan roti sebelum dikeluarkan dari loyang. Roti siap dihidangkan.

Sago Flatbread (Roti Prata)

Bahan-bahan:

Tepung Sagu Sapapua 160 gr

Gula 2 sdm

Garam 1/2 sdt

Baking Powder 1 sdt

Irisan Keju 40 gr

Yogurt Tawar 110 gr

Minyak Sayur 2 sdt

Minyak Goreng secukupnya

Langkah-langkah pembuatan:

Campurkan tepung sagu, gula, garam dan baking powder, kemudian campurkan dengan irisan keju. Tambahkan yoghurt, lalu aduk sampai adonan mengental.

Tambahkan minyak sayur dan aduk kembali sampai menjadi lebih lembut. Segera masak, sebelum menjadi lengket, taburkan sedikit sagu dan uleni hingga merata.

Bagi adonan menjadi bagian kecil masing-masing 30 gram. Pipihkan hingga diameter 10 cm. Panaskan minyak goreng dalam wajan, masak roti pipih menggunakan api sedang hingga permukaannya berwarna coklat , kemudian balik dan masak sisi sebaliknya. Roti pipih siap disajikan. Dapat dibekukan hingga 1 bulan.

​​​​​​​Tortilla Sagu

Bahan-bahan:

Tepung Sagu Sapapua 150 gr

Kuning Telur 1 butir

Margarin 25 gr

Baking Powder 1/2 sdt

Xanthan Gum 1/4 sdt

Air 250 ml

Garam 1/4 sdt

Langkah-langkah pembuatan:

Campur semua bahan, lalu aduk dengan mixer menggunakan kecepatan sedang sampai tercampur rata. Panaskan teflon lalu tuang kira-kira 9 cc adonan di atas teflon. Silahkan disesuaikan dengan ukuran teflon, agar adonan tidak terlalu tebal dan tidak terlalu tipis. Masak hingga adonan kering pada bagian bawah, kemudian balik adonan hingga matang merata. Tortilla siap digunakan untuk berbagai masakan.

Sago Steam Bun

Bahan-bahan:

Tepung Sagu Sapapua 80 gr

Maizena 40 gr

Tapioka 80 gr

Susu Bubuk 10 gr

Xanthan Guam 1 sdt

Garam 1 sdt

Telur 2 butir

Baker Mix 60 gr

Gula 50 gr

Yeast 1 sdt

Baking Powder 1/2 sdt

Vanilla 1/4 sdt

Bread Improver 1/4 sdt

Minyak 10 gr

Chocolate Chip 50 gr

Langkah-langkah pembuatan:

Ayak dan campurkan semua bahan kering, kemudian aduk hingga merata. Pada wadah lain, kocok telur, minyak dan baker mix menggunakan hand mixer hingga tercampur rata.

Masukkan bahan kering ke dalam kocokan telur secara perlahan. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang beberapa saat, kemudian lanjutkan uleni dengan tangan. Tutup dan diamkan adonan selama 60 menit di suhu ruang.

Ambil adonan masing2 sebanyak 20 gram, pipihkan adonan kemudian isi dengan chocolate chip. Cetak adonan yang sudah diberi isian berbentuk bulat menggunakan tangan, taburkan dengan tepung sagu agar tidak lengket.

Diamkan adonan selama 30 menit di ruang tertutup. Kukus adonan di dalam dandang yang sudah dipanaskan selama 25 menit. Angkat dan sajikan steam bun selagi hangat.

What do you think?

Written by Uli Hasanah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Jarang Disadari, Ternyata Ada 5 Manfaat Bermain Mandi Hujan Bagi Anak

Denny Sumargo Sepelekan Gugatan Perdata eks Manajer, Ini Penyebabnya