in

Anak Ayah Tiko dari Istri Pertama Muncul, Ungkap Cerita di Balik Kepergian Herman yang Tak Kembali!

KISAH Tiko dan Ibu Eny viral di media sosial usai menceritakan kisah hidupnya yang menyedihkan. Bagaimana tidak, mereka berdua tinggal di rumah mewah tanpa air dan listrik selama 12 tahun.

Yang memilukannya lagi, Tiko harus merelakan masa kecil dan remajanya untuk mengurus sang ibu usia ditinggal pergi sang Ayah, Herman Moedji Susanto.

 tiko ibu eny herman

Setelah kasus ini viral, keluarga dari pihak Herman Moedji Susanto muncul ke publik. Ia mengungkapkan fakta mengejutkan dari kisah Tiko dan Ibu Eny.

Dikutip dari wawancara dalam Youtube Pratiwi Noviyanthi, muncul seorang wanita yang mengklaim dirinya sebagai anak dan cucu dari Herman Moedji Susanto. Salah satu wanita yang bernama Uri Moedji Santoso itu mengaku sebagai anak Herman dari istri pertama.

 tiko ibu eny herman

Dalam wawancara yang berlangsung melalui sambungan telepon itu Uri menyebutkan bahwa pengakuan Tiko yang viral ditinggal oleh ayahnya itu tidak benar adanya. Namun yang terjadi adalah Ibu Eny lah yang mengusir Herman dari rumah itu.

Uri juga mengisahkan bahwa saat itu kondisi Herman sudah sakit-sakitan. Ia bersama keluarganya sempat datang ke rumah untuk melihat Herman. Namun respon Ibu Eny kurang baik.

 

“Kami sekeluarga ke sana ketemu Ibu Eny, ketemu ayah saya. Itu keadaan ayah saya tak terurus, kayak orang lagi sakit, gak sehat. Sempat saya bertanya ke Ibu Eny, Ibu Eny kenapa ayah saya seperti ini, malah ia marah-marah ke saya,” ucap Uri.

Baca Juga: Saatnya Anak Muda Bangkit Bersama untuk Indonesia bersama Astra


Follow Berita Okezone di Google News

Sejak saat hubungan antara keluarga Uri dan Ibu Eny menjadi tidak baik. Uri menyebutkan bahwa Ibu Eny seperti enggan dikunjungi oleh mereka. Alhasil, hingga sang ayah pergi dan meninggal dunia, mereka tak pernah berkunjung ke rumah mewah di daerah Jakarta Timur itu.

Uri juga menyebutkan, usai diusir dari rumah, sang ayah sempat dibawa ke Makassar, tempat mereka menetap. Hingga akhirnya pulang ke Madiun dan meninggal dunia di tahun 2015.

 tiko ibu eny herman

Keluarga Uri menyayangkan berita yang beredar tentang Herman. Mereka menyadari bahwa saat ditinggal Tiko masih sangat kecil sehingga ia tidak mengerti apa yang terjadi. Dan berharap Tiko dapat meluruskan cerita yang ada.

“Usia Sekolah Dasar (SD). Masih kecil. Masih gak tau apa-apa. Emang secara ini Tiko gak tau masalah. Jadi dia menjawab yang salah juga kita maklumi. Mudah-mudahan mulai sekarang Tiko mulai berhati-hati membuat cerita-cerita seakan-akan dia tak diurus. Mungkin ayah saya betul-betul tak boleh kembali sama ibu eny. Jadi ayah saya betul-betul gak kembali,” ungkap Uri.

What do you think?

Written by Uli Hasanah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Hidup Belasan Tahun Tanpa Listrik di Rumah Mewah, Tiko Pernah Lihat Penampakan Hantu?

Kabar Azriel Hermansyah Segera Nikah dengan Sarah Menzel, Krisdayanti Bilang Begini