in

Cara Membuat Mi Goreng Sambal Bawang, Mudah Buatnya dan Pedasnya Dijamin Nagih

Kabarindong.com – Bukan rahasia lagi rasanya, jika mi goreng menjadi salah satu hidangan favorit warga masyarakat Indonesia. Cara membuatnya mudah dan murah meriah, membuat mi goreng jadi primadona hingga saat ini.

Kreasi mi goreng juga seiring berjalannya waktu juga kian berkembang. Beberapa di antaranya ada pula yang diberi topping kekinian nan menggugah selera.

Ada pula yang menjadikan mi goreng instan sebagai ide usaha berjualan kuliner berpotensi memberikan untuk besar.

Nah, kali ini merangkum dari laman Hops.id–Jaringan Kabarindong.com, yuk intip cara membuat mi goreng sambal bawang super praktis yang bisa kalian jadikan ide usaha kuliner juga.

Baca Juga:
8 Rekomendasi Makanan Romantis Valentine yang Mudah Dimasak, Bisa Bikin si Dia Makin Sayang

Bahan-bahan: 

  • 2 bungkus mi instan
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 buah bawang bombay ukuran besar
  • 250 ml minyak goreng

Bahan sambal: 

  • 25 gram cabai rawit orange
  • 25 gram cabai merah keriting
  • 15 gram cabai kering
  • 1 sendok makan saus sambal
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan minyak bawang
  • 3 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan cabai bubuk

Bahan pelengkap: 

  • Telur mata sapi
  • Sosis goreng
  • Kerupuk pangsit

Cara memasak

  1. Cincang kasar bawang putih dan bawang bombay menggunakan chopper.
  2. Panaskan minyak goreng di dalam wajan atau teflon, masukkan bawang yang sudah dicincang kasar tadi. Masak dengan api kecil sambil terus diaduk. Jangan ditinggal. Masak sampai warnanya kuning kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
  3. Rebus cabai rawit, cabai merah, dan cabai keriting sebentar. Kemudian haluskan menggunakan blender dengan tambahan sedikit air.
  4. Panaskan wajan anti lengket, masukkan cabai yang sudah dihaluskan tadi. Masak dengan api sedang cenderung kecil sambil terus diaduk.
  5. Tambahkan saus tomat, saus sambal, kecap manis, saus tiram, minyak bawang, dan cabai bubuk. Aduk hingga semuanya tercampur rata. Jangan lupa koreksi rasa. Jika sambal sudah matang, angkat dan sisihkan.
  6. Rebus mi instan selama 1 menit 45 detik, kemudian angkat dan tiriskan. Pindahkan mie ke dalam mangkuk.
  7. Masukkan semua bahan bumbu mie instan, tambahkan 1 sdm minyak bawang, dan 1 sdm sambal. Aduk sampai semuanya tercampur rata.
  8. Alasi packaging dengan daun pisang, kemudian masukkan mie yang sudah tercampur bumbu secara merata tadi. Tambahkan daun selada, telur mata sapi, sosis goreng, kerupuk pangsit, dan bahan pelengkap dari mie instan (kriuk).
  9. Sajikan mi goreng hits dan kekinian level 1. Untuk level 2 dan seterusnya takarannya berdasarkan jumlah sendok sambal. Jadi, untuk mie goreng level 2 tambahkan 2 sdm sambal homemade.

Nah, mudah banget kan resep mi goreng yang hits dan kekinian di atas untuk ide jualan modal minim omset jutaan rupiah. Yuk, langsung praktikkan sendiri di rumah!

Baca Juga:
4 Etika Mencicipi Hidangan saat Bertamu, Jangan Serakah!


What do you think?

Written by webadmin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Ciri Orang Pintar Dilihat dari 4 Bagian Tubuh yang Jarang Diketahui

Tiket hari terakhir MotoGP Indonesia ludes terjual