in

Lagi Sering Digunakan, Ini 5 Manfaat Buah Bit

PAMOR buah bit memang tengah meningkat beberapa waktu ini. Memiliki rasa unik dan manis, buah bit memang biasa digunakan di berbagai masakan.

Buah satu ini sekilas tampak seperti buah naga, namun bit sebenarnya tergolong dalam kategori tanaman umbi-umbian. Termasuk dalam kelas Beta vulgaris dan subspecies group vulgaris Conditiva, bit memiliki warna keunguan yang khas.

Tumbuhan yang masih satu keluarga dengan sayuran lobak, singkong, ubi, dan tanaman lainnya ini ternyata memiliki segudang manfaat yang baik untuk kesehatan. Berikut adalah beberapa manfaat buah bit dilansir dari berbagai sumber.

Buah Bit

Mengendalikan Gula Darah

Buah bit kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah serta meningkatkan sensitivitas insulin.

Menurunkan Tekanan Darah

Di dalam buah bit terdapat kandungan nitrat anorganik yang mampu membantu mempertahankan tekanan darah di dalam tubuh agar tetap stabil.

Melancarkan Pencernaan

Bit mengandung banyak serat yang baik untuk kesehatan. Selain itu, serat tersebut juga berfungsi untuk mencegah kerusakan dinding saluran cerna akibat peradangan, konstipasi, dan kanker usus besar.

Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server


Follow Berita Okezone di Google News

Mencegah Anemia

Manfaat buah bit seanjutnya adalah mampu membantu mengatasi masalah anemia. Buah bit kaya akan kandungan zat besi, yang merupakan komponen penting di dalam sel darah merah.

Meningkatkan Stamina

Semua nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam buah bit mampu membantu meningkatkan stamina di dalam tubuh seperti kandungan karbohidrat, protein, dan mineral.

Ingin tahu lebih lanjut tentang first class Lifestyle, silakan klik HighEnd-Magazine.


What do you think?

Written by Uli Hasanah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Jevin Julian akan duet dengan sang adik di Festival Pasar Musik

4 Tips Memilih Durian Biar Tidak Tertipu saat Beli, Anti Zonk!