in

Viral Penjual Telur Gulung Tuli Super Bersih, Minyak yang Dipakai Selalu Diganti

Kabarindong.com – Telur gulung sudah menjadi salah satu jajanan legendaris yang disukai oleh banyak kalangan. Biasanya telur gulung dijual di pinggir jalan dengan harga yang murah meriah.

Sayangnya, terkadang ada pedagang yang kurang memperhatikan kebersihan. Minyak untuk menggoreng yang dipakai pun bisa dipakai berkali-kali.

Namun, seorang pedagang telur gulung jadi viral di Twitter karena mengutamakan kebersihan. Hal ini dibagikan melalui akun Twitter @ranitidineAH2.

“Telur gulung terenak yang pernah gue beli,” tulisnya pada kalimat pembuka cuitan tersebut.

Baca Juga:
Awalnya Tak Tampak Keanehan, Video Penampakan di Bakso Ini Malah Bikin Auto Merinding dan Mual

Harga telur gulung itu sama seperti di pedagang lainnya, hanya Rp1.000 per tusuk. Meski murah, pedagang telur gulung itu rajin mengganti minyak goreng.

Telur gulung bersih (Twitter @ranitidineAH2)
Telur gulung bersih (Twitter @ranitidineAH2)

Bahkan, pedagang telur gulung ini memakai apron untuk menjaga kebersihan dagangannya. Siapa sangka, ternyata sang pedagang adalah seorang teman tuli yang selalu semangat berjualan.

Gerobak telur gulung pun tampak bersih sehingga tak membuat pembeli was-was. Pedagang di berlokasi di Jalan M. Kahfi I, Jagakarsa, Jakarta Selatan, tepatnya di depan minimarket Alfamart.

“Ayo, guys yang rumahnya di Ciganjur atau Jagakarsa pada beli. Sebagai pecinta micin, aku merekomendasikan,” tulis wanita ini pada akhir cuitannya.

Unggahan ini pun jadi viral dan menarik banyak perhatian publik. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.

Baca Juga:
Bikin Takjub! Desainer Ini Berhasil Bikin Pakaian Tradisional India dari Bungkus Camilan

“Gila! Abangnya keren banget! Respek! Nanti kalau gue main ke daerah sana, bisalah mampir. Orang kayak gue, yang sangat sensitif sama penggunaan minyak goreng bakal tenang dan nyaman jajan di mari,” komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. “Telur gulung ini emang enak dan bersih banget. Gue juga langganan,” ujar warganet ini.

“Oke makasih infonya, gue bakal beli pas lewat sana,” tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Minggu (20/2/2022), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 26 ribu kali di TikTok.


What do you think?

Written by webadmin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Arie Kriting Merasa Gagal Jadi Suami Indah Permatasari, Ada Apa?

Passer Baroe Blues di Pos Bloc Jakarta