in

Warisan dari Ibu, Gaun Pernikahan yang Dipakai Mikha Tambayong Dibuat 28 Tahun yang Lalu

Kabarindong.com – Cerita menarik diungkap Mikha Tambayong yang diam-diam menikah di Bali dengan Deva Mahendra. Menariknya, alih-alih pakai gaun rancangan desainer ternama, Mikha malah pilih menggunakan baju pernikahan almarhum ibunya, Deva Tambayong.

Seperti diketahui, ibu Mikha tidak bisa menyaksikan momen sakral pernikahan putrinya, karena sudah lebih dulu wafat pada 3 Maret 2019 lalu.

Meski menggunakan gaun pernikahan ibunya, yang sudah lebih tua dari usianya atau lebih dari 28 tahun, karena Mikha lahir pada 15 September 1994, Finalis Gadis Sampul 2008 itu tetap tampil cantik dan menawan.

Gaun ini dipamerkan Mikha di akun instagram pribadinya @miktambayong dilihat suara.com, Sabtu (28/1/2023), terlihat Mikha menggunakan gaun berwarna putih berupa kemben, dengan bagian pundak dan bahu dibiarkan terbuka serta belahan di bagian tengah sebatas paha, dengan ekor yang cukup panjang.

Baca Juga:
Akhiri Masa Lajang, Mikha Tambayong Cantik Kenakan Gaun Ibunda

“28.01.2023. Married my best friend in my mother’s dress. What a dream (Menikah dengan teman terbaikku, dalam balutan gaun pernikahan ibuku, adalah impian yang luar biasa),” tulis Mikha dalam caption foto tersebut.

Mikha juga melampirkan foto pernikahan ibunya saat menggunakan gaun tersebut. Meski terlihat sederhana dan sudah puluhan tahun, tapi gaun ini tetap terlihat indah dan modern membuat model ini terlihat anggun.

Selain itu, gaun pernikahan putih Mikha itu juga dibiarkan tampil sederhana, tanpa kalung atau hiasan kepala yang mencolok. Hanya bermodalkan tudung atau veil pernikahan pengantin perempuan yang menjuntai hingga mata kaki menghiasi kepala Mikha.

Dalam foto itu, terlihat juga Deva tampak berkharisma dengan setelah pengantin lelaki ala vintage, karena menggunakan celana chino coklat, sepatu pantofel coklat, dan jas, kemeja hingga dasi berwarna putih.

Ada juga potret lain yang dibagikan MIkha, saat Deva mengenakan peci, koko hingga kain songket berwarna hijau telur asin. Senada dengan Mikha yang menggunakan gaun panjang semata kaki menutupi hampir seluruh tubuhnya, termasuk lengan gaun hingga pergelangan tangan.

Baca Juga:
Sah! Resmi Nikahi Mikha Tambayong, Deva Mahenra Tulis Pesan Menyentuh

Dari foto ini memperlihatkan, jika keduanya menikah di Ritz Carlton Bali, menggunakan tema pernikahan modern dan tradisional Sulawesi.


What do you think?

Written by webadmin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

5 Aturan Makan Nikita Willy ke Baby Issa, Dari Tidak Memaksa Hingga Larang Anak Digendong

Marc Marquez ungkap perjalanannya sembuh dari cedera