in

Resep Yu Sheng, Salad Spesial untuk Perayaan Imlek

Kabarindong.com – Sebentar lagi, masyarakat Tionghoa akan merayakan Tahun Baru Imlek. Perayaan Tahun Baru Imlek kurang lengkap jika belum mencicipi aneka makanan khas, salah satunya yu sheng. Kira-kira seperti apa resep yu sheng yang kaya nutrisi ini?

Yu sheng merupakan makanan khas Imlek yang terbuat dari buah-buahan, kerupuk, sayuran segar, dan ikan mentah. Dalam kebudayaan Tionghoa, yu sheng melambangkan kemakmuran dan biasanya disantap bersama keluarga. Setiap orang harus mengangkat yu sheng setinggi mungkin agar semakin besar harapan mereka bisa terkabulkan.

Oleh karenanya, pembuatan yu sheng harus memperhatikan bahan-bahan yang digunakan secara khusus. Potongan ikan harus berada di tengah piring dan dikelilingi oleh sayuran dan disiram dengan saus secara memutar.

Menu Yu Sheng Cafe Sirih. (Kabarindong.com/Silfa Humairah)
Menu Yu Sheng Cafe Sirih. (Kabarindong.com/Silfa Humairah)

Bagi kamu yang ingin membuat yu sheng sebagai bentuk perayaan Tahun Baru Imlek, Kabarindong.com telah merangkum resep yang bisa kamu gunakan.

Baca Juga:
Rayakan Libur Imlek 2023 Kalian di 3 Tempat Wisata Purwakarta Ini

Bahan-bahan yang digunakan:

  • 1 sdt minyak zaitun
  • 1 sdt biji wijen sangrai
  • Kacang mete atau kacang almond secukupnya
  • 1 sdt bubuk lima rempah (ngo hiong)
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt minyak wijen
  • 3 sdm air
  • 1 buah mentimun
  • 1 buah wortel
  • 2 sdm saus plum
  • 80 gram ubi ungu
  • 50 gram tepung
  • 1/4 buah jeruk bali
  • 30 gram mentega tawar
  • daging salmon secukupnya
  • 400 ml minyak sayur
  • acar jahe secukupnya

Cara Membuat Yu Sheng:

  1. Pertama, campur minyak wijen, air, dan saus plum. Aduk hingga merata
  2. Selanjutnya, parut dan memotong mentimun, lobak, dan wortel serta mengupas kulit jeruk dan diambil daging buahnya
  3. Jika sudah, kamu dapat mengiris ubi ungu dan digoreng hingga kering
  4. Campurkan bahan-bahan seperti garam, mentega, dan tepung dalam sebuah mangkok. Selanjutnya, tambahkan sedikit air dan bentuk menjadi adonan. Kamu dapat meratakan adonan pada sebuah alas dan memotongnya hingga membentuk persegi panjang
  5. Goreng dengan api sedang hingga berwarna coklat keemasan. Jika sudah matang, tiriskan
  6. Selanjutnya siapkan piring dan taruh semua bahan termasuk daging salmon
  7. Terakhir, tambahkan minyak zaitun, saus plum, bubuk rempah, biji wijen, dan kacang tumbuk dalam yu sheng.
  8. Jika semua sudah dilakukan, artinya kamu siap menikmati hidangan yu sheng bersama keluarga besar di rumah.

Demikian resep untuk membuat yu sheng, makanan khas Imlek. Selamat mencoba!

Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat

Baca Juga:
Polda Metro Jaya Turunkan Personel Berjaga di Titik Rawan Kemacetan Saat Libur Imlek


What do you think?

Written by webadmin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Pertunjukan barongsai di pusat perbelanjaan

Jason Momoa isyaratkan akan tetap jadi Aquaman di DCU