in

What MKS Us, Koleksi Premium Brand Alas Kaki Lokal yang Gabungkan Gaya Indoor dan Outdoor

Kabarindong.com – Era pandemi yang berkepanjangan membawa seseorang untuk merefleksikan diri, berkontemplasi dan menemukan cara baru untuk bertahan hidup. Pola dan gaya hidup berubah secara signifikan, membentuk kebiasaan baru di mana kegiatan indoor dan outdoor menjadi satu kesatuan.

Hal tersebut yang melatarbelakangi brand alas kaki lokal MKS menghadirkan koleksi premium yang diberi nama What MKS Us. Bercerita tentang perubahan gaya hidup, koleksi ini menghadirkan 12 macam sepatu dan sandal Zura, Lilo dan Zuli yang mempersatukan work and leisure.

“MKS menghadirkan ide alas kaki indoor outdoor yang bisa dipakai dari dalam ke luar rumah dengan nuansa desain leisure-cozy,” ujar Marketing Associate MKS dalam siaran pers yang Kabarindong.com terima belum lama ini.

Koleksi ini dibuat oleh material benang akrilik dengan teknik hand tufting dibagian upper dan insole juga desain hybrid mules menggunakan material genuine leather, MKS menghadirkan rasa nyaman rumah untuk mendukung kegiatan di luar ruangan.

Baca Juga:
Dukung Gaya Hidup Minimalis, Yuk Terapkan Capsule Wardrobe Dalam Keseharian

Kombinasi warna hitam dengan warna warna terang yang diaplikasikan pada keseluruhan desain juga masih ditonjolkan sebagaimana DNA MKS dan sebagai lambang perempuan untuk selalu berani dalam mengekspresikan opininya.

Perilisan koleksi What MKS Us dilakukan secara daring di semua platform digital MKS’, baik website, Instagram dan YouTube.

Serta secara luring yang digelar melalui showcase selama 6 hari bertempat di Kala Karya at Kala di Kalijaga JI. Sunan Kalijaga no. 1-3-5 Melawai, Jakarta , 22-27 Februari 2022.

“MKS membuka pintu bagi para pengunjung untuk merasakan sensasi indoor-outdoor yang tergabung menjadi satu kesatuan di lokasi pameran. MKS juga mengundang para pengunjung untuk merasakan pengalaman phygital (physical-digital) menggunakan filter Augmented Reality,” tambah dia.

Koleksi dan pameran kali ini juga merupakan selebrasi dan penutup kampanye What Makes Us yang telah berlangsung sejak Oktober 2021.

Baca Juga:
Seperti Apa Rumah Idaman Generasi Milenial dan Gen Z?

Merayakan banyak hal tentang kita sebagai perempuan, perjalanan serta perubahan, kekuatan dan kelemahan serta hal-hal yang membentuk diri kita.

Diharapkan koleksi dan pameran What MKS Us dapat memberikan trigger positif terutama bagi perempuan yang mengalami masa transisi penuh dengan tantangan juga penyesuaian agar tetap konsisten menerima perubahan dan terus berkarya.


What do you think?

Written by webadmin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Bali Resmi Berlakukan Sistem Bubble, Ini yang Perlu Diperhatikan Saat Liburan ke Pulau Dewata

Berita Hits Lifestyle: Tanda Pria Tidak Menyerah, Anak Selalu Dinyinyirin Ibu Setiap Beli Makanan